Richard Pipes
Richard Edgar Pipes (11 Juli 1923 – 17 Mei 2018) adalah seorang akademisi Polandia-Amerika yang mengkhususkan diri dalam sejarah Rusia, terutama terkait Uni Soviet, dengan memakai sudut pandang anti-komunis yang kuat sepanjang kariernya. Pada 1976, ia mengepalai Team B, sebuah tim analis yang dibentuk oleh Central Intelligence Agency yang menganalisis kapasitas-kapasitas strategi dan tujuan kepemimpinan politik dan militer Soviet. Pipes adalah ayah dari sejarawan dan pakar kebijakan luar negeri Amerika dan Timur Tengah, Daniel Pipes.
Richard Pipes | |
---|---|
Lahir | Cieszyn, Polandia | 11 Juli 1923
Meninggal | 17 Mei 2018 Cambridge, Massachusetts, Amerika Serikat | (umur 94)
Kebangsaan | Polandia Amerika |
Warga negara | Polandia (1923–1943) Amerika Serikat (1943–2018) |
Almamater | Universitas Cornell Universitas Harvard |
Suami/istri | Irene Eugenia Roth |
Anak | Daniel Pipes |
Penghargaan | National Humanities Medal |
Karier ilmiah | |
Bidang | Zaman modern |
Pembimbing doktoral | Michael Karpovich |
Mahasiswa doktoral | Fiona Hill, Arthur Waldron, Anna Geifman, Peter Kenez, Abbott Gleason, Richard Stites |
Pipes lahir dari sebuah keluarga Yahudi di Cieszyn, Polandia, yang kabur dari negara tersebut sebagai pengungsi setelah negara tersebut diinvasi oleh Jerman Nazi. Bermukim di Amerika Serikat pada 1940, ia menjadi warga negara naturalisasi pada 1943 saat bertugas di Korps Udara Angkatan Darat Amerika Serikat. Dari 1958 sampai 1996, Pipes bekerja di Harvard University.
Pipes meninggal dunia di Cambridge, Massachusetts pada tanggal 17 Mei 2018 di usia 94 tahun.[1][2]
Referensi
sunting- ^ "Nie żyje prof. Richard Pipes" (dalam bahasa Polandia). Gremi Media.
- ^ William Grimes, Richard Pipes, Historian of Russia and Reagan Aide, Dies at 94, The New York Times, 17 Mei 2018.
Bacaan tambahan
sunting- Bogle, Lori Lyn, "Pipes, Richard", pp. 922–923, in The Encyclopedia of Historians and Historical Writing edited by Kelly Boyd, Vol. 2, London: Fitzroy Dearborn Publishing, 1999. online
- Malia, Martin Edward, "The Hunt for the True October", pp. 21–28, from Commentary, Vol. 92, 1991.
- Pipes, Richard, "Vixi: The Memoirs of a Non-Belonger", 2003.
- Poe, Marshall, "The Dissident", Azure (Spring 2008).
- Somin, Ilya, "Riddles, Mysteries, and Enigmas: Unanswered Questions of Communism's Collapse", pp. 84–88, from Policy Review, Vol. 70, 1994.
- Stent, Angela, "Review of U.S-Soviet Relations in the Era of Détente", pp. 91–92, from Russian Review, Vol. 41, 1982.
- Szeftel, Marc, "Two Negative Appraisals of Russian Pre-Revolutionary Development", pp. 74–87, from Canadian-American Slavic Studies, 1980.