Tarik-ulur
Tampilan
Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini.
Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan.
|
Tarik-ulur atau keuntungan dan kerugian (bahasa Inggris: trade-off) merujuk pada usaha untuk meningkatkan kualitas atau aspek sesuatu dengan mengurangi kualitas atau aspek dari sesuatu yang lain.
Contoh dalam kehidupan sehari-hari adalah tarik-ulur antara kecepatan dengan keselamatan ketika mengendarai mobil. Bila seseorang menginginkan kecepatan, maka ia mengurangi aspek keselamatan. Sebaliknya bila ia ingin meningkatkan keselamatan, maka ia harus mengurangi kecepatan mobilnya. Trade-off (tarik-ulur) berbeda dengan opportunity cost (biaya peluang).