(Translated by https://www.hiragana.jp/)
Suku Ambai - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Suku Ambai

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Suku Ambai adalah kelompok etnis yang mendiami Kepulauan Ambai di selatan Pulau Yapen, Papua, Indonesia.[1] Populasi suku Ambai berjumlah sekitar 7.500 jiwa yang tersebar di sepuluh desa.[1] Kesepuluh desa tersebut adalah Ambai, Rondepi, Adiwipi, Randawaipi, Menawi, Wadapi-Laut Randaways, Wari-roni, Sumberbaba, dan Dawai. Desa tersebut terletak di distrik Kepulauan Ambai, Yapen Selatan, dan Yapen Timur di Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua.[1] Suku ini dikenal sudah lama berhubungan dengan dunia luar. Hal ini terlihat dari suku Ambai yang sudah mengenal metode perladangan padi dan kegiatan perdagangan "kain timur".[1]

Referensi

  1. ^ a b c d Hidayah, Zulyani (April 2013). Ensiklopedi Suku Bangsa di Indonesia. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia. hlm. 475. ISBN 978-979-461-929-2.