(Translated by https://www.hiragana.jp/)
BREAKING NEWS: Belasan Rumah Warga di Halmahera Selatan Malut Ambruk Dihantam Banjir - Tribunternate.com

Rumah di Halsel Dihantam Banjir

BREAKING NEWS: Belasan Rumah Warga di Halmahera Selatan Malut Ambruk Dihantam Banjir

Belasan rumah warga di Desa Kotalow, Foya Tobaru, Tobaru dan Foya, Kecamatan Gane Timur, Halmahera Selatan, Maluku Utara, dilaporkan ambruk

Penulis: Nurhidayat Hi Gani | Editor: Mufrid Tawary
Tribunternate.com/ Nurhidayat Hi Gani
Tampak salah satu rumah warga di Kecamatan Gane Timur, Halmahera Selatan, Maluku Utara yang ambruk dihantam banjir, Senin (24/6/2024). 

TRIBUNTERNATE.COM, BACAN - Belasan rumah warga di Desa Kotalow, Foya Tobaru,  Tobaru dan Foya, Kecamatan Gane Timur, Halmahera Selatan, Maluku Utara, dilaporkan ambruk dihantam banjir bandang, Senin (24/6/2024).

Insiden ini terjadi sekitar pukul 01.30 WIT saat hujan deras mengguyur wilayah di kecamatan tersebut.

Berdasarkan data yang dikantongi TribunTernate.com, rumah yang mengalami rusak berat, terdapat 10 unit di Desa Kotalow,  4 unit di Desa Foya Tobaru, 1 unit di Desa Tobaru dan 1 unit di Desa Foya.

Selain rumah warga, sejumlah fasilitas publik di beberapa desa itu juga dilaporkan terdamapak bencana banjir.

Asrul Lamunu, warga Desa Kotalow, mengatakan warga yang rumahnya terdampak banjir saat ini telah diungsikan ke banguhan sekolah dan Gereja.

Dia juga menyebut warga terdampak banjir belum mendapat bantuan dari pemerintah daerah.

"Memang banjir sudah mulai surut. Tapi sampai sekarang warga masih mengungsi bahkan belum juga ada bantuan dari Pemkab," ujarnya.

Baca juga: Sehari Ikut Perjalanan Maritim, Bupati Halmahera Selatan dan Sultan Bacan Disambut Ribuan Warga

Terpisah, Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Halmahera Selatan, Sudarto, mengaku TRC BPBD telah diterjunkan ke lokasi kejadian untuk melakukan identifikasi.

"Kami sudah terjunkan TRC BPBD ke lokasi, hanya rentang kendali makanya kami himbau warga waspada sampai bantuan tiba di lokasi," katanya.

Dia memastikan, bantuan logistik berupa sembako akan disalurkan ke warga yang terdampak bencana banjir bandang.

"Kami menunggu laporan dari tim, baik jumlah rumah warga yang rusak dan jumlah anggota keluarga yang terdampak bencana banjir bandang untuk kami salurkan bantuan logistik sembako," tandas Sodarto. (*)

Sumber: Tribun Ternate
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved